Putratrenggalek .blogspot.com.

Jumat, 29 Januari 2010

Hasrat Lemah Tak akan Mendatangkan Sukses Besar

Salah satu perbedaan antar pemenang atau orang-orang sukses dan pecundang adalah,Pemenang menganalisa tapi tidak merasionalisasi atau mencari alasan untuk membenarkan diri.Pecundang biasanya punya sebuah buku yang penuh dengan alsan mengapa mereka gagal.


Saya lahir dari keluarga miskin
Saya terlalu tua
Saya tak punya uang
Saya cacat
Saya kurang cerdas
.....
Dan masih banyak lagi
Padahal sejarah membuktikan lain.Orang-orang sukses yang mengukirkan namanya dalam sejarah dunia memberi kita pelajaran yang sangat berharga.
Henry Ford miskin dan tidak berpendidikan,tapi mimpi kereta yang tidak ditarik dengan kuda.
Mulai bekerja hanya dengan peralatan yang dimilikinya,tanpa menunggu peluang yang menguntungkannya.Kini.bukti tentang impiannya dirasakan orang seluruh dunia.Dia membuat banyak roda bergulir di seluruh permukaan bumi karena tidak gentar memperjuangkan impian-impiannya.
Thomas Edison memimpikan lampu yang bisa dinyalakan dengan listrik,lalu berusaha mewujudkan impiannya menjadi tindakan.Padahal Edison setengah tuli.Dikeluarkan dari sekolah Taman kanak-kanak karena dianggap tak bisa belajar.Kendati pun gagal sampai lebih dari seribu kali,Edison bertahan sampai impiannya jadi kenyataan.




(Dikutip dari buku: Empowering Word-Pedoman hidup Pengusaha Sukses dari Henry Ford sampai Bill Gates,oleh Ida Prastiowati,Penerbit: Indonesia Cerdas).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

tinggalkan komentar anda disini

pt>